APLIKASI PETA KENDALI DALAM PENGENDALIAN KUALITAS CRUDE PALM OIL (CPO)

2019 
Penelitian ini membahas aplikasi peta kendali guna mengontrol hasil produksi CPO pada salah satu Pabrik Kelapa Sawit milik negara yang terdapat di Kabupaten Asahan, Sumatera Utara. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui terkendali atau tidaknya mutu CPO. Penelitian dilakukan dengan menggunakan salah satu metode Seven Tools, yaitu Peta Kendali X dan R. Parameter yang digunakan sebagai pengukuran adalah asam lemak bebas (ALB) dan kadar air pada produksi CPO. Kualitas CPO dikatakan terkendali apabila nilai parameter mutu berada diantara batas kendali atas dan batas kendali bawah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masih ada nilai parameter mutu yang belum terkendali. Hasil peta kendali X memperlihatkan pada parameter mutu asam lemak bebas terdapat lima data keluar dari batas kendali dengan batas kendali atas (BKA) sebesar 4,61% dan batas kendali bawah (BKB) sebesar 3,76%, sedangkan pada peta kendali R memperlihatkan dua data keluar dari batas kendali dengan nilai BKA= 1,72% dan BKB= 0%. Pada peta kendali X untuk parameter mutu kadar air berada dalam batas kendali dengan nilai BKA = 0,28% dan BKB= 0,141%, sedangkan pada peta kendali R terdapat dua data yang diluar batas kendali dengan nilai BKA=0,288% dan BKB=0%.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []