Strategi Peningkatan Nilai Tambah Produk Gula Semut Aren Di Kecamatan Pagelaran Utara Kabupaten Pringsewu

2018 
Masalah yang ada pada pengrajin gula aren ini adalah pertama, pengetahuan petani mengenai aren sangat minim. Kedua, pengetahuan mengenai proses panen yang efisien dan efektif. Ketiga, transportasi nira dari pohon ke tempat pengolahan yang tidak mendukung. keempat, sistem pengolahan hasil yang masih tradisonal dan masalah yang tak kalah pentingnya masalah organisasi dan manajemen.Tujuan pengabdian pada masyarakat adalah untukmeningkatkan kesejahteraan ekonomi pengrajin gula aren di Kecamatan Pagelaran Utara Kabupaten Pringsewu. Sementara tujuan khususnya adalah meningkatkan nilai tambah pendapatan pengrajin gula aren dengan mengubah produk gula aren menjadi gula semut di Kecamatan Pagelaran Utara Kabupaten Pringsewu. Metode pelaksanaan yang digunakandalam kegiatan pengabdian ini adalah metode penyuluhan dan pelatihan yang diperuntukkan terutama pada kelompokusaha gula semut arendi Kecamatan Pagelaran Utara Kabupaten Pringsewu.Tahapan-tahapandalam pelaksanaanprogrampengabdian iniantaralain:1) persiapan, 2) assesment, 3) rencana aksi, 4)implementasiprogram,dan5) evaluasi kegiatan. Kegiatan pengabdian ini memberikan dampak dan manfaat terutama terhadap peningkatan pengetahuan, keterampilan dan pendapatan serta wawasan petani gula aren karena sebagian petani gula aren sudah beralih memproduksi gula semut aren di Kecamatan Pagelaran Utara Kabupaten Pringsewu. Dengan demikian ada peningkatan nilai tambah gula aren menjadi gula semut aren secara tidak langsung akan bermanfaat dan berdampak pada peningkatan kesejahteraan ekonomi petani aren.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []