Peningkatan Hasil Belajar Siswa dengan Menggunakan Metode Montessori pada Siswa Sekolah Dasar

2021 
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian tindakan kelas. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan metode montessori di kelas V SD Negeri 066650 Medan Kota Tahun Pembelajaran 2020/2021. (2) Untuk mengetahui Pendekatan metode montessori pada pelajaran Tematik Tema Lingkugan Sahabat Kita di kelas V SD Negeri 066650 Medan kota Tahun Pembelajaran 2020/2021. Teknik pengumpulan data melalui pengamatan terhadap tes hasil belajar, aktivitas belajar siswa. Aktivitas belajar siswa siklus I dengan rata-rata skor sebesar 59 dengan kategori cukup dan aktivitas siswa pada siklus II sebesar 96 dengan kategori sangat baik. Dengan demikian berdasarkan hasil tersebut maka terjadi peningkatan sebesar 37%. Hasil belajar siswa siklus I dan siklus II diketahui bahwa nilai rata- rata tes evaluasi dari 68 menjadi 76,48. Ketuntasan belajar siswa pada siklus I sebesar 48%, sedangkan pada siklus II sebesar 88%. Dengan demikian, peningkatan yang terjadi sebesar 40%. Maka dengan menerapkan metode montessori dalam proses pembelajaran dapat meningatkan hasil belajar siswa
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []