PEMANFAATAN POTENSI LOKAL SEDIMEN MANGROVE SEBAGAI BIOAKTIVATOR DALAM PEMBUATAN KOMPOS

2020 
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan Potensi lokal sedimen mangrove sebagai bioaktivator dalam pembuatan kompos dan efektifitas kandungan hara dibandingkan dengan kompos lain yang diproduksi. Penelitian ini menggunakan analisa kualitatif dengan metode deskriptif, dengan melakukan uji Proksimat kandungan hara pupuk kompos dengan sedimen mangrove sebagai bioaktivator kemudian akan di komparasikan dengan pupuk kompos yang diproduksi depo-depo kompos di Kota Tarakan. Pemanfaatan sedimen mangrove akan menambah efektivitas proses pembuatan kompos sangat tergantung kepada mikroorganisme pengurai. Seperti diketahui bahwa beberapa peneliti menyebutkan bahwa sedimen mangrove kaya bahan organik dan diketahui mengandung sejumlah mikroorganisme yang dapat mempercepat laju dekomposisi dan dapat menurunkan rasio C/N serasah daun. Diketahui dari hasil penelitian didapatkan penambahan sedimen mangrove sebagai bioaktivator dalam pembuatan kompos dapat meningkatkan kualitas kompos. Hal ini menunjukan bahwa Sedimen mangrove merupakan potensi lokal dengan jumlah sangat berlimpah dan hanya sebagian kecil yang di manfaatkan, kini dapat dimanfaatkan sebagai bioaktivator dalam pembuatan kompos dan mendatangkan prospek keuntungan serta tetap menggunakan bahan organik (SDA) yang ada disekitar kita yang ramah lingkungan. Kata kunci Potensi Lokal, Sedimen Mangrove, Bioaktivator, Kompos
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []