Upaya Promotif dan Preventif Kesehatan Gigi dan Mulut kepada Siswa SDN 2 Dawan Kaler Klungkung

2016 
Penyuluhan kesehatan gigi dan mulut serta pelayanan kesehatan gigi hendaknya diberikan pada kelompk rentan terhadap penyakit gigi dan mulut salah satunya adalah anak-anak usia Sekolah Dasar. Seperti yang disebutkan dalam global goal oral health yaitu kebijakan pelayanan kesehatan gigi dan mulut berupa pelayanan promotif dan preventif dengan sasaran anak-anak usia sekolah dan remaja. Anak anak tersebut memiliki risiko yang lebih tinggi terhadap masalah kesehatan gigi dan mulut, hal ini disebabkan karena kekurangan dan keterbatasan pengetahuan dan keterampilan dalam pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan derajat kesehatan gigi pada siswa SD 2 Dawan Kaler Kabupaten Klungkung pada tahun 2015. Bentuk kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah siswa kelas I samapai klas VI SD 2 Dawan Kaler Kabupaten Klungkung berjumlah 74 orang siswa, dilaksanakan pada tanggal 8,10 dan 13 Juli 2015. Upaya promotif yang dilakukan pada pengabdian kepada masyarakat tersebut adalah berupa penyuluhan kesehatan gigi dan mulut, yang dilakukan dalam bentuk penyuluhan berkelompok pada masing-masing kelas, dan dalam bentuk komunikasi terapeutik. Berdasarkan hasil test dan post test diperoleh peningkatan rata-rata pengetahuan tentang kesehatan gigi dan mulut SD 2 Dawan Kaler Kabupaten KlungkungSD 2 Dawan Kaler Kabupaten Klungkungpada tahun 2015. Rata-rata pengetahuan sebelum penyuluhan kesehatan gigi dan mulut adalah 26.07, dan rata-rata pengetahuan setelah diberi penyuluhan 73.04. Upaya preventif yang ddilakukan pada kegiatan tersebut adalah pemeriksaan kebersihan gigi dan mulut dengan ideks OHI-S (Oral Hygiene Simplified). Upaya preeventif yang lain berupa menyikat gigi bersama, dan membersihkan karang gigimyang dilakukan para pengabdi. Hasil pemeriksaan OHI-S pada awal kegiatan rata-ratakebrsihan gigi dan mulut berada pada kriteria jelek dan hasil evaluasi meningkat menjadi rata-rata kreteria baik. Disrankan kepada tenaga kesehatan gigi agar penyuluhan dan pelayanan kesehatan pada siswa Sekolah Dasar diberikan secara terencana dan berkesinambungan
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []