Evaluasi sistem surveilans hepatitis B pada ibu hamil di Kabupaten Wonosobo tahun 2018

2019 
Tujuan: Penelitian ini mengevaluasi Sistem Surveilans Hepatitis B pada ibu hamil di Kabupaten Wonosobo Metode: Jenis penelitian deskriptif. Subyek penelitian adalah petugas pemegang program Hepatitis B pada ibu hamil seluruh  Puskesmas di Kabupaten Wonosobo. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara menggunakan kuesioner serta melihat hasil pemeriksaan hepatitis b ibu hamil di bagian KIA dan laboratorium. Hasil analisis data disajikan dalam bentuk narasi, tabel dan grafik. Hasil: Hasil analisis menyebutkan sebanyak 9 responden menyebutkan form pelaporan yang digunakan kurang sederhana, sehingga menyebabkan kesalahan dalam pengisian form. Simpulan: Sistem Surveilans Hepatitis B pada ibu hamil di kabupaten wonosobo secara umum menurut komponen-komponen surveilans sudah baik. Namun masih terdapat kelemahan terkait dengan form pelaporan yang digunakan. Rekomendasi yang diberikan dengan menyederhanakan form pelaporan. Form pelaporan dibuat lebih ringkas dengan menghilangkan kolom-kolom yang belum digunakan untuk pelaporan. Sehingga diharapkan petugas pemegang program bisa lebih mudah dalam melaporkan data.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []