SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT GIZI BURUK PADA BALITA MENGGUNAKANMETODE DAMPSTER SHAFER

2017 
Abstrak- Masalah gizi merupakan masalah yang ada di tiap-tiap negara, baik negara miskin, negara berkembang dan negara maju. Negara miskin cenderung dengan masalah gizi kurang, hubungan dengan penyakit infeksi dan negara maju cenderung dengan masalah gizi lebih (Soekirman, 2000). Pentingnya gizi dalam kehidupan bangsa Indonesia  sudah dirintis sejak lama oleh Prof Poerwo Soedarmo.Sejak awal kemerdekaan, Profesor Poerwo yang kemudian dijuluki sebagai bapak gizi Indonesia telah melihat pentingnya gizi dalam sebuah kehidupan berbangsa.Hingga lahirlah slogan “empat sehat lima sempurna”. Sistem pakar adalah sistem berbasis komputer yang menggunakan pengetahuan, fakta dan teknik penalaran dalam memecahkan masalah yang biasanya hanya dapat dipecahkan oleh seorang pakar hanya dalam bidang tertentu. Dempster – Shafer adalah suatu teori matematika untuk pembuktian. Hal ini memungkinkan seseorang untuk menggabungkan bukti dari sumber yang berbeda dan tiba pada tingkat kepercayaan (diwakili oleh fungsi keyakinan) yang memperhitungkan semua bukti yang tersedia. Kata kunci : Penyakit gizi buruk, Sistem Pakar, Dempster Shafer.
    • Correction
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []