PENGEMBANGAN KOMIK FISIKA MATERI GLB DAN GLBB BERBASIS CERITA RAKYAT KELINGKING MENGGUNAKAN APLIKASI MEDIBANG PAINT

2020 
Media pembelajaran merupakan alat bantu dalam penyampaian materi pembelajaran, namun media yang dipakai harus sesuai dengan keadaan dan materi yang akan disampaikan agar mampu meningkatkan minat siswa dalam proses pembelajaran. Berdasarkan masalah tersebut peneliti menawarkan solusi untuk meningkatkan minat siswa pada materi Fisika khususnya GLB dan GLBB yaitu dengan menggunakan media berupa komik Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk sebagai penunjang bahan ajar berupa komik berbasis cerita rakyat kelingking yang dapat membantu siswa dalam mempelajari materi GLB dan GLBB. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 8 Kota Jambi pada 2 desember 2019, dengan subjek uji coba siswa kelas XI MIPA. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Research and Development) serta mengadopsi model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Develop, Implement and Evaluate), namun pada tahapan implemetastion dan evaluation tidak dilakukan. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket validasi dan angket persepsi siwa. Hasil penelitian ini adalah komik GLB dan GLBB berbasis cerita rakyat menggunakan aplikasi Medibang Paint yang telah divalidasi dan dinyatakn layak diuji cobakan. Hasil validasi ahli materi diperoleh skor rata-rata sebesar 4,15 yang dikategorikan sangat layak. Hasil validasi ahli media diperoleh skor rata-rata sebesar 4,01 yang dikategorikan sangat layak. Hasil dari analisis persepsi siswa diperoleh skor rata-rata dari semua indikator sebesar 3,77 yang dikategorikan baik. Baerdasarkan hasil yang diperoleh dalam penelitian dapat disimpulkan bahwa komik GLB dan GLBB berbasis cerita rakyat Kelingking menggunakan aplikasi Medibang Paint layak digunakan sebagai media penunjang pembelajaran.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []