UJI RESISTENSI SALMONELLA sp YANG DIISOLASI DARI AIR DI LINGKUNGAN KANDANG TERNAK SAPI ACEH (Resistence of Salmonella sp Isolated From the Water Surrounding Aceh Cattle Houses)
2021
ABSTRAK Pemakaian antibiotik yang tidak tepat dapat menyebabkan kegagalan dalam pengobatan dan dapat juga terjadi residu dalam bahan makanan asal hewan. Salmonella merupakan salah satu jenis bakteri berbahaya bagi hewan dan manusia. Terkait dengan persoalan tersebut maka dilakukan isolasi Salmonella sp dari air didalam kran, air di dalam bak penampungan dan air genangan didalam kandang ternak sapi aceh di Aceh Besar. Isolasi tersebut dilanjutkan dengan pengujian resistensi terhadap 6 antibiotik yaitu eritromisin, tetrasiklin, streptomisin, kloramfenikol, penisilin, dan amoksisilin dengan menggunakan metode Kirby Bauer pada media Mueller Hinton Agar (MHA). Hasil penelitian menunjukan terjadinya resistensi terhadap eritromisin, penisillin, streptomisin, dan tetrasiklin berturut-turut sebesar 100%, 100%, 89%, dan 11%. Namun tidak terjadi resistensi terhadap amoksisilin, dan kloramfenikol. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa bakteri Salmonella sp yang diisolasi dari air di sekitar kandang sapi aceh resisten terhadap 4 jenis antibiotik. Kata kunci : Resistensi antibiotik, Salmonella sp, air, sapi aceh. ABSTRACT Use of antibiotic inappropriate can cause failure in treatment and residues in food from animals. Salmonella is one of the type of hazard bacteria to animal and human. Regarding this issue, Salmonella sp were isolated from water in the faucet, water in the shelter, and puddle water in the aceh cattle cage in Aceh Besar. The isolated was followed by resistance tested of 6 antibiotics, that were eritromisin, tetrasiklin, streptomisin, chloramphenicol, penicillin and amoxicillin using Kirby Bauer method on Mueller-Hinton Agar. The results showed a resistance to eritromisin, penicillin, streptomisin, and tetrasiklin at 100%, 100%, 89%, and 11%. However there was no resistance to amoxicillin and chloramphenicol . Therefore, it can be concluded that Salmonella sp bacteria that isolated from water in the water surrounding aceh cattle houses resistance on 4 type of antibiotic. Keywords: Antibiotic resistance, Salmonella sp, water, aceh cattle.
- Correction
- Source
- Cite
- Save
- Machine Reading By IdeaReader
0
References
0
Citations
NaN
KQI