Identifikasi Faktor-Faktor Kendala Ketidaklulusan Sertifikasi Guru SMP Di Kabupaten Jembrana Tahun 2007
2013
Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor kendala ketidaklulusan sertifikasi guru SMP di Kabupaten Jembrana tahun 2007.Populasi pada penelitian ini adalah semua guru SMP yang mengikuti sertifikasi guru pada tahun 2007 di Kabupaten Jembrana Sedangkan sampelnya adalah guru SMP yang belum berhasil lulus sertifikasi guru tahun 2007 di Kabupaten Jembrana. Penelitian ini tergolong penelitian kualitatif dengan studi metode kasus dan data dikumpulkan menggunakan observasi, dokumentasi dan wawancara yang mendalam untuk menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati.. Hasil penelitian adalah sebagai berikut: 1) Rekrutmen peserta sertifikasi guru SMP di Kabupaten Jembrana tahun 2007 tidak menimbulkan masalah baik langsung maupun melalui media masa. Kuota dari LPMP sebanyak 218 guru dari TK, SD, SMP, SMA/K, sedangkan sekolah diberi kuota dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Jembrana. 2) Kendalanya lebih banyak disebabkan faktor internal dari peserta sertifikasi yaitu 10 komponen sertifikasi yang diujikan. sedangkan faktor eksternalnya berupa proses dari rekrutmen peserta sertifikasi lebih kecil karena sudah diatur oleh kuota dari LPMP. Kata kunci :Kendala Ketidaklulusan Sertifikasi Guru. Abstract This study aims to identify the factors constraint failure junior teacher certification in Jembrana regency in 2007. The population in this study were all junior high teacher who followed the teacher certification in 2007 in the district of Jembrana While the sample is a junior high school teacher who has not successfully passed the certification of teachers in 2007 in the district of Jembrana. Data were analyzed using descriptive research design. The results are as follows: 1) Recruitment of Junior High teacher certification participants in Jembrana regency in 2007 did not cause problems, either directly or through the mass media. LPMP much quota of 218 teachers from kindergarten, elementary, junior high / K, while the school was given a quota of the Department of Education, Youth and Sports Jembrana regency. 2) Barriers caused more internal factors of the 10 component certification participants tested certification. while external factors such as participant recruitment process of certification is smaller because it is set by the quota of LPMP. Keywords: Constraint failure Teacher Certification.
- Correction
- Source
- Cite
- Save
- Machine Reading By IdeaReader
0
References
0
Citations
NaN
KQI