PELATIHAN PELATIHAN SUPPORT SISTEM SD INKLUSI DI ERA PANDEMI COVID-19: PELATIHAN SUPPORT SISTEM SD INKLUSI DI ERA PANDEMI COVID-19

2021 
ABSTRAK Tujuan dari pelaksanaan program kemitraan masyarakat di SDN Wedi Gedangan ini adalah pelatihan support system pandemic covid 19 di SD melalui pengunaan aplikasi smart psikotest dan perancangan desain smart bag inklusi  untuk menyelesaikan permasalahan di sekolah mitra. Hal ini merupakan wujud dari Tri Dharma perguruan tinggi yang diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Adapun beberapa hal yang kita lakukan adalah serangkaian kegiatan untuk melakukan support sistem terhadap program inklusi yang sedang berjalan di sekolah tersebutRencana program kemitraan masyarakat sangat  tertuju pada aspek pemberdayaan, pelatihan serta pengembangan keterampilan guru SD inklusi dalam rangka turut serta peduli siswa inklusi dan upaya memberikan bantuan layanan bimbingan konseling bagi siswa inklusi dan memberikan transfer teknologi berbasis digital untuk membantu pemetaan dan pengkategorian siswa inklusi di Sekolah Dasar di Kabupaten Sidoarjo. pada bagian pertama kami menjelaskan tentang sebuah prototype Smart Survival Bag inklusi yang masih berupa desain awal, tujuan kami kami mengembangkan ini adalah memberikan kemudahan bagi siswa inklusi pada saat new normal nanti , pada saat masuk sekolah , siswa inklusi dapat lebih Mandiri pada saat mereka berada di luar rumah , desain tas ini dilengkapi barcode yang memiliki fungsi membantu orang lain di sekitarnya untuk memberikan pertolongan jika siswa inklusi membutuhkannya, dimulai dari menu alamat rumah, menu kontak telepon yang bisa dihubungi, alat pelacak GPS yang bisa di-instal di handphone Android, sehingga orang tua tidak lagi memiliki beban yang berat untuk mengajari anaknya agar Mandiri saat berada di luar rumah, tas tersebut juga didesain memiliki tempat duduk yang bisa dilipat yang berada pada punggung tas pada sesi kedua kami menjelaskan support system yang bisa dilakukan untuk melakukan tes psikology terhadap siswa baru baik inklusi ataupun reguler melalui sebuah aplikasi online pada saat pandemi covid yang mengharuskan semuanya harus tersistem dengan online mulai dari pendaftaran, hingga pengetesan terhadap siswa baru nantinya. pengaplikasian dengan menggunakan aplikasi ini cukup mudah kan guru dalam memetakan IQ siswa, sehingga potensi siswa bisa diketahui lebih dini, dan aplikasi ini bisa diakses secara online serta bisa dikonfigurasikan pada website sekolah nantinya. Solusi yang direncanakan untuk diterapkan dalam memecahkan masalah di sekolah mitra SD yaitu dengan cara pelatihan pelatihan support system pandemic covid 19 di SD melalui pengunaan aplikasi smart psikotest dan perancangan desain smart bag inklusi  dengan beberapa tahapan diantaranya bekerjasama dengan guru koordinator yang membidangi siswa inklusi, lalu memilih beberapa guru pamong yang memiliki jiwa peduli social dan di rasa mampu untuk menjadi seorang konselor inklusi, melaksanakan pelatihan bersama guru, melaksanakan layanan psiko tes dengan aplikasi online, dan juga melakukan pengembangan Survival Bag Inklusi berbasis (Internet Of Things) untuk membantu siswa inklusi yang berkebutuhan khusus. Bagi kami semua siswa sekolah dasar baik mereka yang normal ataupun berkebutuhan khusus memiliki kesempatan untuk mendapatkan pendidikan yang baik pada sekolah reguler yang ada pada masyarakat agar potensi mereka kelak bisa berkembang dengan baik dan norma serta memiliki kehidupan dan masa depan yang cerah serah harapan ayah dan bundanya saat berdoa untuknya di rumah   Kata Kunci:  psikology online test   ,prototype Smart Survival Bag inklusi, Siswa SD
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []