PELATIHAN DAUR ULANG SAMPAH PLASTIK MENJADI SOUVENIR RAMAH LINGKUNGAN DI KABUPATEN TASIKMALAYA

2020 
Sampah plastik  menjadi salah satu limbah padat yang di hasilkan oleh masyarakat. Sampah plastik sangat berbahaya bagi lingkungan karena plastik tidak mudah membusuk dan sulit diuraikan. Perlu adanya kesadaran dan peran aktif dari masyarakat untuk menangani permasalahan sampah plastic. Salah satu cara penanganannya yaitu dengan program 3R ( Reuse, Recycle, Reduce). Contohnya adalah bekas air kemasan yang sudah tidak memiliki nilai diolah dan di daur ulang menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat dan memiliki nilai ekonomis.  Plastik tidak hanya menjadi sumber masalah tetapi di sisi lain sampah plastik justru memberikan peluang bisnis. Pelatihan daur ulang sampah plastik ini bertujuan agar peserta dapat memiliki keterampilan dan jiwa berwirausaha hasil daur ulang sampah plastik. Metode yang digunakan meliputi penyuluhan dan pelatihan serta praktek langsung. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa program PkM dapat dilaksanakan dan direspon dengan baik oleh  ibu-ibu PKK Desa Bugel, Kecamatan Ciawi, Kabupatan Tasikmalaya. Peserta pelatihan terlihat sangat antusias dalam membuat aneka kerajinan dari sampah plastik. Keterampilan membuat aneka souvenir ramah lingkungan dari sampah plastik ini sangat bermanfaat bagi ibu-ibu PKK Desa Bugel. Souvenir yang dihasilkan selain bisa dijual untuk menambah pendapatan keluarga, juga dapat mengurangi jumlah sampah plastik yang sulit terurai.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []