PENGARUH CANGKANG KOPI SEBAGAI ADSORBEN DALAM MENURUNKAN KADAR BESI (Fe) PADA AIR SUMUR GALI
2018
Sumber air merupakan suatu komponen yang mutlak harus ada, karena tanpa sumber air sistem penyediaan air tidak akan berfungsi. Dengan mengetahui akan karakteristik masing-masing sumber air serta faktor-faktor yang mempengaruhi penyediaan air bersih. Pemakaian air bersih yang tidak memenuhi standar kualitas tersebut dapat menimbulkan gangguan kesehatan, baik secara langsung dan cepat maupun tidak langsung dan secara perlahan. Kadar besi maksimum yang diperbolehkan ada di dalam air minum menurut Permenkes Nomor 32 Tahun 2017 sebesar 1 mg/liter. Jenis penelitian yang akan dilakukan aujdalah semi eksperimen (pre experiment), dengan rancangan penelitian pretest-posttest with control group ,data diperoleh melalui pengujian laboratorium, dengan jumlah sampel 3 dengan varian ketebalan yang berbeda (20 cm, 30 cm, 40 cm),dianalisis dengan univariat dan penyajian distribusi frekuensi. Lokasi penelitian pada air sumur gali warga Kelurahan Rawa Makmur Permai Kota Bengkulu dan diteliti di bengkel kerja (Workshop) Jurusan Kesehatan Lingkungan Poltekkes Kemenkes Bengkulu. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa adanya penuruanan kadar besi (fe) pada air sesudah dilakukannya penyaringan menggunakan karbon aktif cangkang kopi sebesar 10% pada setiap 10 cm ketebalan. Hasil penelitian diperoleh bahwa semakin tebal adsorben maka semakin efektif penurunannya.
- Correction
- Source
- Cite
- Save
- Machine Reading By IdeaReader
0
References
0
Citations
NaN
KQI