HUBUNGAN DAYA TAHAN JANTUNG PARU DENGAN KEMAMPUAN BERMAIN SEPAKBOLA PADA KLUB HIMAPORA PENJASKESREK FKIP UNIVERSITAS ABULYATAMA

2018 
Daya tahan jantung paru atau sering disebut dengan system kardiovaskuler merupakan salah satu faktor yang penting dalam melakukan permainan sepakbola. Hal tersebut karena sepakbola merupakan olahraga yang dilakukan dalam durasi waktu yang cukup lama. Tujuan adalah untuk mengetahui hubungan antara daya tahan jantung paru dengan kemampuan bermain sepakbola pada Klub HIMAPORA Penjaskesrek FKIP Universitas Abulyatama. Hipotesis yaitu terdapat hubungan antara daya tahan jantung paru dengan kemampuan bermain sepakbola pada Klub HIMAPORA Penjaskesrek FKIP Universitas Abulyatama. Metode penelitian adalah korelasi. Populasi penelitian adalah 16 orang atlet, sampel adalah total samping.Teknik pengumpulan data tes daya tahan jantung paru yaitu lari 2,4 km dan kemampuan bermain sepakbola stop passing, heading, dribbling, shooting. Teknik analisis data yaitu korasional. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai untuk korelasi adalah 0,48. Hasil perhitungan uji t diperoleh Kaidah pengujian untuk menghitung nilai signifikasi yaitu Jika t-hitung ≥ t-tabel, maka hipoteisis diterima kebenarannya. Berdasarkan perhitungan di atas, I± = 0,05 dan n = 16, uji satu pihak; dk = n — 2 = 16 — 2 = 14, sehingga diperoleh ttabel = 1,76. Ternyata thitung ≥ttabel, atau 2.02 > 1,76, artinya terdapat hubungan yang signifikan antara daya tahan jantung paru dan kemampuan bermain sepakbolapada atlet HIMAPORA FKIP Universitas Abulyatama.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    1
    Citations
    NaN
    KQI
    []