Implementasi Metode PI Untuk Pengaturan Suhu Pada Proses Pengeringan Kelopak Bunga Rosella

2021 
Bunga rosella di Indonesia dikonsumsi sebagai minuman teh herbal. Untuk memproses bunga rosella sebelum dikonsumsi, bunga rosella dipetik.kemudian.dikeringkan.di bawah sinar matahari. Namun pengeringan dengan menjemur.pada tempat terbuka di bawah sinar matahari membutuhkan.waktu cukup lama dua sampai tiga hari apabila musim hujan bisa mencapai tujuh hari. Untuk menyelesaikan permasalahan proses pengeringan bunga rosella secara konvensional, dapat dilakukan pengeringan menggunakan oven listrik dengan heater sebagai media pengering kelopak bunga rosella. Proses pengeringan rosella menggunakan oven listrik dengan mengatur suhu menggunakan kontrol PI yang diterapkan pada heater agar dapat mengatur tegangan keluaran pada heater dengan setpoint 60 o C. Metode ZN 1 dengan nilai Kp=9,49, dan Ki=0.02 didapatkan hasil pengujian suhu dengan performansi nilai td= 305 detik, tr= 904 detik, tp= 1268 detik, ts = 904 detik dan overshoot 1,67%. Proses penegeringan membutuhkan waktu yang lebih cepat selama 13 jam 30 menit dan menghasilkan berat akhir rosella 100gram.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []