MENINGKATKAN PENGETAHUAN SISWA MELALUI PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA SISWA KELAS II SDN 2 TEMBENG PUTIK TAHUN AJARAN 2019/2020
2020
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana meningkatkan pengetahun siswa dengan memanfaatkan lingkungan sekolah sebagai media pembelajaran pada siswa kelas II SDN 2 Tembeng Putik. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas(PTK).PenelitianTindakan Kelas ini dilakukan dalam dua siklus dimana tiap-tiap siklus terdiri dar iempat tahap yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, evaluasi dan refleksi. Dengan subyek penelitian siswa kelasII tahun pelajaran 2019/2020, yang terdiri dari 23 siswa. Hasil penelitian ini menunjuk kan bahwa terdapat peningkatan pengetahuan siswa dari siklus kesiklus. Rata-rata hasil pengetahuan siswa untuk siklus I sebesar 66,96 dengan persentase ketuntasan 53,13% dan pada siklus II sebesar 81.30 dengan persentase ketuntasan 87,50%. Dengan memperhatikan hasil yang di peroleh maka peningkatan pengetauan siswa telah tercapai. Dengan demikian, dapat diambil suatu kesimpulan bahwa melalui pemanfaatan lingkungan sekolah sebagai media pembelajaran dapat meningkatkan pengetahuan siswa kelas II SDN 2 Tembeng Putik tahun pelajaran 2019/2020.
- Correction
- Source
- Cite
- Save
- Machine Reading By IdeaReader
0
References
0
Citations
NaN
KQI