PENGELOLAAN WEBSITE dispora.bantenprov.go.id DALAM MENINGKATKAN CITRA DINAS KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA PROVINSI BANTEN

2018 
Ayu Fazriyani. NIM: 6662110582. Skripsi. Pengelolaan Website dispora.bantenprov.go.id dalam Meningkatkan Citra Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Banten. Program Studi Ilmu Komunikasi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Pembimbing I, Dr. Rahmi Winangsih, M.Si. Pembimbing II, Darwis Sagita, S.I.Kom., M.I.Kom. Kata kunci: Website, Citra Penelitian ini dilatarbelakangi oleh beberapa permasalahan terkait pengelolaan website dispora.bantenprov.go.id di Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Banten. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Informan penelitian adalah Sekretaris Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Banten; Kepala Sub Bagian Program, Evaluasi, Pelaporan dan Keuangan pada Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Banten; Staf Sub Bagian Program, Evaluasi, Pelaporan dan Keuangan pada Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Banten; Organisasi Kepemudaan di Provinsi Banten; Atlet Provinsi Banten; dan Dosen sebagai pengamat. Instrumen penelitian adalah peneliti sendiri. Teknik pengumpulan data penelitian melalui observasi, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi. Teknik analisis data penelitian menggunakan analisis data Miles dan Huberman, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Uji validitas penelitian menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian adalah pengelolaan website dispora.bantenprov.go.id cukup optimal dalam meningkatkan citra Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Banten dan terdapat faktor-faktor pendukung dan penghambat pengelolaan website dispora.bantenprov.go.id. Saran dari peneliti adalah perlu peningkatan koordinasi dengan Dinas Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian (Kominfo) Provinsi Banten; perlu peningkatan dalam update informasi pada website dispora.bantenprov.go.id; perlu penambahan jumlah SDM pengelola website dispora.bantenprov.go.id yang sesuai dengan kualifikasi pendidikan; perlu peningkatan pendidikan dan pelatihan pada pengelola website dispora.bantenprov.go.id tentang pengelolaan website, dan perlu penambahan instrumen pendukung peliputan kegiatan.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []