PENGARUH DANA PIHAK KETIGA, NON PERFORMING LOAN DANNET INTEREST MARGIN TERHADAP PENYALURAN KREDIT SERTADAMPAKNYA PADA PROFITABILITAS(Studi pada Bank Umum Konvensional yang Terdaftar di

2018 
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi Dana Pihak Ketiga, Non Performing Loan, Net Interest Margin, Penyaluran Kredit dan Profitabilitas yang diproksikan oleh Return On Asset serta untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel Dana Pihak Ketiga, Non Performing Loan dan Net Interest Margin terhadap Penyaluran Kredit serta dampaknya pada Profitabilitas pada Bank Umum Konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012- 2016. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 30 perusahaan perbankan konvensional. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan verifikatif. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi data panel, uji asumsi klasik, uji hipotesis yaitu uji F dan uji t dan analisis koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dana Pihak Ketiga, Non Performing Loan dan Net Interest Margin secara simultan maupun parsial berpengaruh signifikan terhadap Penyaluran Kredit. Variabel yang berpengaruh dominan adalah Dana Pihak Ketiga. Sedangkan hasil penelitian untuk persamaan 2 menunjukkan bahwa Penyaluran Kredit berpengaruh signifikan terhadap Profitabilitas. Kata Kunci : Dana Pihak Ketiga, Non Performing Loan, Net Interest Margin, Penyaluran Kredit dan Profitabilitas (Return On Asset).
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []