Pengaruh modal, tingkat pendidikan dan teknologi terhadap pendapatan umkm di kabupaten purbalingga

2020 
Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) mempunyai peran penting dan strategis dalam pembangunan ekonomi nasional. Meskipun UMKM telah diakui memiliki peran dalam perekonomian nasional, namun dalam proses berjalannya usaha masih terdapat kendala dan hambatan yang dihadapi oleh pelaku UMKM. Kendala tersebut antara lain keterbatasan modal usaha, keterbatasan sumber daya manusia (SDM) dan keterbatasan teknologi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh modal, tingkat pendidikan dan teknologi terhadap pendapatan UMKM yang ada di Kabupaten Purbalingga. Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel Simple Random Sampling dan pengumpulan data menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada responden yaitu pemilik UMKM. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor modal dan teknologi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan usaha, sehingga semakin besar modal yang dimiliki dan semakin tinggi penggunaan teknologi suatu usaha maka akan semakin besar pula pendapatan usahanya. Sedangkan tingkat pendidikan dinyatakan tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan usaha.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []