PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MEDIA HERBARIUM DAN CHARTA PADA MATERI SPERMATOPHYTA DI KELAS X SMA SWASTA MULIA PRATAMA MEDAN

2016 
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar biologi siswa dengan menggunakan media herbarium dan media charta pada materi Spermatophyta di kelas X SMA Swasta Mulia Pratama Medan Tahun Pembelajaran 2015/2016. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen semu. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari dua kelas yaitu kelas X1 menggunakan media herbarium dengan jumlah siswa 32 orang dan kelas X2 menggunakan media charta dengan jumlah siswa 32 orang . Hasil analisis data menunjukkan rata-rata hasil belajar siswa menggunakan media charta ( ) = 81,71 dengan nilai standar deviasi (SD) = 11,04 lebih baik dari ratarata hasil belajar siswa menggunakan media herbarium ( ) = 75,31 dengan nilai standar deviasi (SD) = 12,11. Hasil hipotesis dengan menggunakan uji-t dan taraf kepercayaan α = 0,05 dan db = 62, diperoleh thitung > ttabel (2,21 > 1,99), sehingga dalam penelitian ini hipotesis nihil (H0) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) diterima, dengan demikian diperoleh kesimpulan bahwa ada perbedaan hasil belajar siswa dengan menggunakan media herbarium dan media charta pada materi Spermatophyta di kelas X SMA Swasta Mulia Pratama Medan Tahun Pembelajaran 2015/2016. Kata Kunci: Hasil Belajar, Media Herbarium, Media Charta, Spermatophyta.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []