TINJAUAN FASILITAS JALUR PEDESTRIAN BERDASARKAN ASPEK SAFETY, HEALTH, AND ENVIRONMENT (SHE) PADA JALUR PEDESTRIAN KAWASAN MALIOBORO KOTA YOGYAKARTA

2018 
Jalur pedestrian merupakan ruang yang dapat memberikan pelayanan untuk pedestrian melakukan aktivitas dengan fasilitas yang memperhatikan aspek Safety, Health, dan Environment (SHE). Kinerja fasilitas jalur pedestrian dari waktu ke waktu perlu dilakukan peninjauan secara berkala. Penelitian ini bertujuan untuk : (1) mengevaluasi kelayakan kondisi fasilitas jalur pedestrian terhadap standar yang berlaku (2) mengetahui seberapa jauh fasilitas jalur pedestrian memenuhi kepuasan pedestrian (3) menentukan prioritas dalam peningkatan kinerja fasilitas jalur pedestrian. Penelitian ini dilakukan pada jalur pedestrian Kawasan Malioboro dengan cara survey lapangan pada tanggal 23-27 Januari 2018 untuk melakukan peniliaian fasilitas jalur pedestrian dan penyebaran kuesioner berskala Likert dengan teknik pengambilan sampel insidental sampling. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif, metode Importance Performance Analysis (IPA) dan analisis inferensi menggunakan uji korelasi Spearman Rank.. Hasil penelitian menunjukkan fasilitas jalur pedestrian telah memenuhi standar sebesar 57,14%, 38,10% tidak memenuhi kriteria dan 4,76% fasilitas yang tidak terdapat di jalur pedestrian Kawasan Malioboro. Tingkat kepuasan pedestrian terhadap fasilitas jalur pedestrian, diketahui bahwa pedestrian menilai 80,95% fasilitas jalur pedestrian Kawasan Malioboro dinilai puas sedangkan 19,05% dinilai cukup puas. Fasilitas yang menjadi prioritas utama adalah tingkat kebersihan dan toilet dan prioritas kedua (rendah) adalah kecepatan pengendara bermotor, kebisingan, tata letak PKL, tata letak papan nama toko dan kualitas bahan bangunan. Prioritas ketiga tidak memerlukan peningkatan kinerja. Fasilitas yang termasuk dalam prioritas ketiga (berlebihan) adalah lebar jalur pedestrian, bollard, elevasi, fasilitas disabilitas dan fasilitas hiburan. Prioritas keempat (pertahankan prestasi) adalah rambu-rambu, pelican crossing, penerangan, tempat sampah, sirkulasi udara, tanaman peneduh, fasilitas disabilitas untuk kesehatan, tempat istirahat dan tanaman hias. Terdapat hubungan yang signifikan antara aspek safety, health, dan environment pada performance dan importance. Pedestrian way is a space that provide services for pedestrian to do activities by considering to Safety, Health, and Environment (SHE) aspects. The Performance of pedestrian way should be regularly reviewed. This research has aims to : (1) evaluate the feasibility of the condition of Pedestrian way facilities regarding to the prevailing standards (2) knowing how far the pedestrian way meet the pedestrian standard (3) determine the priority for improving the performance of pedestrian way facilities. This research was conducted on the pedestrian way of Malioboro Area by conducting field survey on 23-27 January 2018 by Likert scale method by questionnaires with incidental sampling technique. Data was performed and statically analyzed, was also figured up with Importance Performance Analysis (IPA) method and inference analysis using Rank Spearman's truth test. The result of this research shows that the assessment of pedestrian way has met the standards of 57.14%, 38.10% did not meet the criteria and 4.76% of the facilities that are not available in the pedestrian way of Malioboro. Pedestrian satisfaction level for pedestrian facilities, pedestrian access facility 80.95% pedestrian facilities Malioboro area after satisfied 19.05% quite satisfied. The level of pedestrian satisfaction on the performance of pedestrian way facilities based on SHE aspect is mostly satisfied. From the IPA method for pedestrian way based on SHE aspects was found that the facility that must be improved its performance on the main priority is the level of cleanliness and the toilet. The low priorities are the speed of motor bike, the noises, PKL layout, shop sign layout and the quality of building materials. Signs, pelican crossing, lighting, dustbins, air circulation, shade plants, disability facilities for health, rest areas and ornamental plants are included in the third priority by maintaining the achievement. Facilities included in excessive priority and no need for improvement are pedestrian, bollard, elevation, disability and entertainment facilities. There is a significant relationship between safety, health, and environment aspects of performance and importance.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []