ANALISA SISTEM RANGKA PEMIKUL MOMEN MENENGAH TERHADAP KARAKTERISASI KELAS SITUS BATUAN KERAS (SA), BATUAN (SB) DAN BATUAN LUNAK (SC) BERBASIS RESPONSE SPECTRUM

2021 
Resiko seismik merupakan parameter utama dalam merencanakan suatu sistem struktur untuk menentukan konsep desain kapasitas dan kinerja pada suatu bangunan. Dalam penelitian ini dilakukan investigasi bangunan 6 lantai yang akan dikaji dengan berbagai kondisi tanah berdasarkan klasifikasi wilayah situs yaitu batuan keras (SA), batuan (SB), dan tanah keras, sangat padat dan batuan lunak (SC) sebagai variabel pembanding kinerja struktur. Elemen struktur yang ditinjau adalah balok 45x65cm, pelat 1.2cm dan kolom 75x75cm dengan melihat kondisi detail setiap elemen dengan kinerja struktur berbasis performance point berdasarkan ATC-40. Sebagai hasil, analisis gempa dinamik berdasarkan kurva response spectrum didapatkan kapasitas situs SC lebih besar dengan S DS dan S D1 berurutan adalah 0,567 dan 0,295. Sedangkan kapasitas SA dan SB menunjukan nilai dengan selisih yang tidak begitu jauh satu sama lain sebesar 0,354 dan 0,157. Hal tesebut juga berlaku untuk nilai displacement dan drift antar lantai berurutan SA, SB dan SC sebesar 40mm, 41mm dan 75mm. Hal ini menunjukkan bahwa wilayah kelas situs SA dan SB tidak memiliki perbedaan secara signifikan dibandingkan dengan kelas situs SC. Namun semua kinerja struktur tetap memenuhi dan masuk pada kondisi Immadiate Ocupancy (IO) yang mana struktur tidak terjadi penurunan kapasitas.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []