Model"strategi Investasi Satram Sektoral Di Bursa Efek Indonesia

2018 
Investasi di Pasar Modal Indonesia dalam bentuk investasi saham biasa (common stock) masih dianggap oleh sebagian masyarakat Indonesia merupakan jenis investasi berisiko tinggi. Persepsi ini dikarenakan sebagian investor yang berinvestasi di pasar modal tidak memiliki pengetahuan yang memadai terkait dengan risiko yang dihadapi, pembelian dan penjualan saham sering bersifat spekulatif, tidak di dasari suatu yang ilmiah. Penelitian tahun pertama bertujuan mengetahui gambaran tentang kondisi return saham-saham secara sektoral berdasarkan sektor-sektor yang ada di Bursa Efek Indonesia, Mengetahui kondisi pasar saham apakah sedang mengalami kondisi up trend (bullish) atau down trend (bearish) secara sektoral dan kapan mengalami switching kondisi bullish ke bearish dan sebaliknya, mengetahui seberapa besar pengaruh variabel-variabel ekonomi dalam menentukan perubahan kondisi pasar saham dari bullish ke bearish dan sebaliknya berdasarkan sektor-sektor yang ada di Bursa Efek Indonesia, membuat model strategi investasi saham secara sektoral di Bursa Efek Indonesia Metode penelitian yang akan digunakan untuk mencapai tujuan penelitian ini adalah statistik deskriptif, teknik untuk identifikasi kondisi pasar saham secara sektoral menggunakan Markov Switching Model. Selanjutnya setelah identifikasi kondisi, maka membangun model prediksi dengan model regression probit model. Model probit menghasilkan prediksi probabilita kondisi pasar saham sektoral, yang akan dijadikan dasar penentuan strategi investasi. Hasil penelitian menemukan bahwa secara rata-rata saham-saham sektor industri barang konsumsi merupakan saham saham yang memiliki imbal hasil paling tinggi dan risiko paling rendah selama 21 tahun pengamatan dari Januari 1996 – Desember 2016. Pasar saham Indonesia dapat dibedakan menjadi dua kondisi yaitu kondisi bullish dan bearish. Probabilta terjadinya kondisi tersebut dalam kaitannya dengan perubahan kondisi pasar saham secara umum dan perubahan eknomi makro dijadikan dasar untuk menetukan strategi investasi saham secara sektoral. Hasil penelitian sementara belum menghasilkan model prediksi yang memiliki prdictive ablity yang baik. Masih perlu dilakukan uji coba terhadap metode prediksi lainnya. Pada tahun kedua (2018), penelitian akan dilakukan di Jakarta pada PT. Bursa Efek Indonesia dan di Lampung dilakukan secara online. Tujuan dan metode penelitian yang dilakukan pada tahun kedua ini bersifat pengujian model melalui berbagai simulasi, dengan menggunakan data-data pergerakan harga saham pada waktu berjalan. Memperbaiki model yang memiliki kemampuan prediksi rendah dan mencari variabel pengganti yang dapat mempengaruhi hasil prediksi. Pada tahun kedua ditargetkan untuk melakukan publikasi melalui seminar internasional dan jurnal internasional. Kata kunci : Markov Switching Model, saham sektoral
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []