INDEKS MASSA TUBUH DENGAN PREMENSTRUAL SYNDROME (PMS) PADA MAHASISWA JURUSAN KEBIDANAN POLTEKKES KEMENKES KENDARI

2017 
Telah dilakukan penelitian di Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Kendari selama 2 bulan (Oktober-November 2016). Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan antara indeks massa tubuh (IMT) terhadap kejadian Premenstrual Syndome (PMS) pada remaja putri. Desain penelitian yang digunakan adalah observasional dengan rancangan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa putri program studi D3 Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Kendari. Jumlah sampel 192 orang dan diambil secara sistematik random sampling dengan menggunakan rumus Hypothesis for two population proportion. Uji analisis menggunakan uji Chi- Square, Regresi Logistik. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar remaja putri mengalami PMS sebesar 60,9%, sebagian besar IMT remaja putri dalam kategori ≥ overweight yaitu sebesar 49,5%, ada hubungan antara IMT remaja dengan kejadian PMS.
    • Correction
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []