Perancangan Bandpass Filter untuk Radar Cuaca dengan Metoda Hairpin Meander Fractal Resonator pada Frekuensi 9 GHz

2019 
Radar atau Radio Detection and Ranging merupakan salah satu produk telekomunikasi yang berperan sangat penting pada masa kini. Kegunaan radar sangat beragam, contohnya radar dapat digunakan dalam memperkirakan cuaca. Radar cuaca memiliki kemampuan untuk mendeteksi intensitas curah hujan dan cuaca buruk, misalnya badai. Berdasarkan perkembangan teknologi, sistem radar dapat menggunakan frekuensi yang lebih tinggi, dan membuat pengukuran yang lebih baik dari arah target dan lokasi. Untuk memisahkan clutter dan object. Pada sebuah radar diperlukan sebuah bandpass filter. Bandpass filter ini berfungsi untuk meloloskan frekuensi yang diinginkan dan mem-blok frekuensi yang tidak diinginkan. Pada tulisan ini dirancang dan direalisasikan sebuah bandpass filter dengan metoda hairpin berbasis resonator fractal. Resonator fractal yang digunakan adalah saluran meander λ/2. Hal ini dimaksudkan untuk memperkecil ukuran fisik bandpass filter. Respons filter dipilih jenis Chebyshev. Hasil pengukuran diperoleh returnloss sebesar -27,530 dB dan insertionloss sebesar -4,589 dB pada frekuensi tengah 9118 MHz.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []