Pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematika pada pokok bahasan luas permukaan dan volume kubus/balok siswa kelas VIII F SMP Negeri 2 Malang / Reni Dian Saputri

2013 
Saputri, Reni Dian. 2013. Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematika pada Pokok Bahasan Luas Permukaan dan Volume Kubus dan Balok Siswa Kelas VIII F SMP Negeri 2 Malang. Skripsi, Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Malang. Pembimbing: Drs. Askury, M.Pd. Kata kunci: komunikasi matematika, pembelajaran kooperatif tipeThink Pair Share     Kemampuan komunikasi matematika merupakan hal yang sangat penting dan perlu ditingkatkan dalam pembelajaran matematika karena komunikasi bisa membantu pembelajaran siswa tentang konsep matematika ketika siswa memerankan situasi , menggambar, menggunakan objek, memberikan laporan, dan penjelasan verbal. Kemampuan komunikasi pada penelitian ini lebih ditekankan kepada kemampuan komunikasi matematika siswa dengan pikirannya sendiri. Indikator kemampuan komunikasi matematika yang akan diukur pada penelitian ini adalah kemampuan siswa untuk menyatakan suatu masalah dengan simbol, gambar, dan model matematika serta menjelaskan ide, masaah, dan relasi matematika secara tertulis.     Salah satu tipe pembelajaran kooperatif yang memenuhi indikator komunikasi matematika adalah Think Pair Share (TPS). Model pembelajaran ini mampu meningkatkan kemampuan komunikasi matematika siswa, karena pembelajaran ini difokuskan pada kemampuan siswa. Siswa melakukan suatu proses komunikasi matematika sesuai dengan bahasa atau pemahamannya sendiri. Pada tahap think, kemampuan komunikasi matematika pada tahap ini sangat diperlukan untuk memahami masalah dan memunculkan ide dalam menyelesaikan masalah dan proses komunikasi pada tahap ini terjadi proses komunikasi antara siswa dengan pikirannya sendiri. Pada tahap pair, tahap ini sangat memerlukan komunikasi matematika siswa karena siswa dituntut untuk mendiskusikan permasalahan yang telah diberikan sehingga dapat menghasilkan jawaban bersama dalam kelompok. Sedangkan pada tahap share, kemampuan komunikasi matematika juga sangat diperlukan karena pasangan-pasangan tersebut berdiskusi dengan kelas secara keseluruhan.     Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Think Pair Share telah dilaksanakan dengan dua siklus. Pada setiap pertemuan terdapat tiga tahap inti yang dapat meningkatkan kemampuan komunikasi matematika siswa kelas VIII F SMP Negeri 2 Malang, yaitu tahap think, pair, dan share. Tindakan guru pada tahap think adalah guru berkeliling untuk memastikan bahwa siswa benar-benar memnculkan idenya sendiri. Pada tahap pair, tindakan yang dilakukan oleh guru adalah memfokuskan materi kegiatan diskusi sehingga setiap pasangan dapat menghasilkan jawaban bersama. Sedangkan tindakan guru pada tahap share adalah guru memandu kegiatan ini agar diskusi kelas dapat berjalan dengan baik dan siswa lain dapat berpartisipasi. Peningkatan tersebut ditunjukkan dari peningkatan pelaksanaan pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share yakni 76,5% pada siklus I meningkat menjadi 86,6% pada siklus II. Kemampuan komunikasi matematika rata-rata siswa meningkat dari 52,1% pada siklus I menjadi 65% pada siklus II.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []