Efektivitas Model Pembelajaran Kooperatif Dalam Pembelajaran Matematika untuk Membina Karakter Tanggung Jawab Siswa Kelas VII SMPN Di Banjarmasin.

2016 
engajaran matematika di sekolah khususnya pada jenjang pendidikan dasar dan menengah bertujuan memberikan penekanan pada nalar dan pembentukan sikap dan karakter siswa.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan model pembelajaran kooperatif dalam pembelajaran matematika terhadap pembinaann karakter tanggung jawab siswa. Penelitian ini merupakan kuasi eksperimen (eksperimen semu), yang dilaksanakan selama enam kali pertemuan. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMPN di Banjarmasin, dengan sampel penelitian siswa kelas VII- E SMPN 31 Banjarmasin, dan siswa kelas VII-E SMPN 4 Banjarmasin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif efektif dalam membina karakter tanggung jawab siswa kelas VII SMPN di Banjarmasin.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []