PENGARUH SALURAN DISTRIBUSI TERHADAP VOLUME PENJUALAN SUSU ZEE DI PT. CATUR SENTOSA ANUGERAH

2019 
Dalam penelitian ini terdapat dua variabel yaitu saluran distribusi sebagai variabel bebas (X) dan volume penjualan sebagai variabel terikat (Y). Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui pengaruh saluran distribusi terhadap volume penjualan susu zee di PT. Catur Sentosa Anugerah. Data yang digunakan oleh peneliti adalah data primer yang dikumpulkan melalui kuisioner. Hipotesis dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh dari saluran distribusi terhadap volume penjualan susu zee di PT. Catur Sentosa Anugerah. Untuk mengetahui pengaruh variabel tersebut digunakan regresi linier sederhana, koefisien korelasi, koefisen determinasi dan uji hipotesis (uji T) dengan menggunakan SPSS 23.Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan metode statistik regresi linier sederhana Y= 1,148 + 1,081 X yang menunjukan pengaruh saluaran distribusi (X) terhadap volume penjualan (Y) adalah positif. Selanjutnya hasil pengujian koefisien korelasi menunjukan nilai korelasi dari kedua variabel yaitu saluran distribusi dan volume penjualan sebesar 0,865 dengan arah hubungan yang positif dan dalam tingkat hubungan sangat kuat serta signifikan.Selanjutnya hasil pengujian hipotesis, uji T sebesar 14,035 dengan sig 0,000. diperoleh t tabel sebesar 1,6682 dengan kata lain T hitung lebih besar dari T tabel (14,035 > 1,6682).  Jadi dapat disimpulkan Ho di tolak dan Ha diterima, atau dapat di artikan bahwa saluran distribusi berpengaruh terhadap volume penjualan atau terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara saluran distribusi terhadap volume penjualan susu zee di PT. Catur Sentosa Anugerah Bandung. Besarnya koefisien determinasi adalah 0,749 (75%) yang artinya saluran distribusi memberikan pengaruh sebesar 75% terhadap volume penjualan  dan sebesar 25% dipengaruhi oleh faktor lain.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []