Perubahan Analisis Sosial dan Semiotika Desain Iklan Acara Cosplay di Jakarta pada Majalah Animonster Periode Tahun 2004-2014

2021 
Majalah Animonster adalah salah satu media cetak di Indonesia yang diproduksi dari, oleh dan untuk orang-orang Indonesia yang tertarik dengan kebudayaan Jepang. Baik itu kebudayaan tradisional maupun kebudayaan pop, seperti acara cosplay di Jakarta diinformasikan melalui majalah ini. Begitu pula dengan iklan pada majalah ini yang mempromosikan acara cosplay di Jakarta. Untuk itulah dilakukan pemetaan struktur visual diakronik periode tahun 2004-2014 dilakukan untuk melihat perubahan analisis sosial dan semiotika pada desain iklan acara cosplay di Jakarta pada majalah Animonster ini. Situasi cosplay di Jakarta dalam ruang dan waktu tersebut akan membentuk definisi karakteristik para cosplayer di era tertentu. Dari bahasa visual iklan acara cosplay di Jakarta pada majalah Animonster periode ini akan mendefinisikan situasi sosial cosplay yang berbeda dari waktu ke waktu sesuai dengan target market pembaca majalah Animonster.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []