ANALISIS SELISIH BIAYA ANGGARAN MATERIAL SEBAGAI ALAT PENGENDALIAN BIAYA PROYEK PEMBANGUNAN APARTEMENT XYZ PADA PT. ABC

2013 
Dalam pencapaian laba yang maksimum sebagai salah satu tujuan utama perusahaan, dilakukan perencanaan dan pengendalian terhadap seluruh biaya yang dikeluarkan, tidak terkecuali biaya material. Biaya material pada proyek Apartement XYZ sangat membutuhkan penentuan dan taksiran biaya yang akurat, dimana biaya ini sangat mempengaruhi peningkatan laba ataupun kerugian perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yakni menguraikan dan menjelaskan tentang anggaran material sebagai alat pengendalian biaya. Adapun tujan utama penelitian ini adalah untuk mengetahui dengan jelas mengenai metode penyusunan anggaran material dan untuk mengetahui masalah yang dihadapi perusahaan mengenai perencanaan dan pengendalian biaya. Perusahaan melakukan pengendalian biaya dalam anggaran material dengan membandingkan antara anggaran dengan realisasi pada setiap proyek yang telah diselesaikan. Nilai yang dianggarkan perusahaan pada proyek Apartement XYZ adalah sebesar Rp. 31.851.554.564, sedangkan nilai realisasi adalah sebesar Rp. 30.843.107.816, dengan selisih sebesar Rp. 1.008.446.748. Dari hasil perhitungan dapat diketahui penyimpangan material yang terjadi dalam anggaran proyek Apartement XYZ, sehingga dapat dikatakan bahwa anggaran material dapat berfungsi sebagai alat pengendalian biaya.
    • Correction
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []