PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR ALJABAR MELALUI PEMBELAJARAN SCHEMA-BASED INSTRUCTIONDENGAN STRATEGI FOPS

2019 
Mengajarkan matematika bukanlah hal yang mudah, perlu di rencanakan sebuah pembelajaran yang dapat membantu siswa memahami matematika dengan mudah.Dalam peneli tian ini dikembangkan sebuah pembelajaran dengan menggunakan pendekatan Schema-Based Instruction (SBI) dengan strategi FOPS dalam meningkatkan kemampuan aljabar siswa. Metode  yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan desain randomized control group posttest only , sampelnya adalah siswa SMP Negeri 12 Tangerang Selatan sebanyak 2 kelas, kelas pertama sebagai kelas eksperimen dan kelas kedua sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan yaitu Tes Kemampuan Berpikir Aljabar sebanyak 8 soal, yang diuji dengan menggunakan uji perbedaan dua rata-rata. Hasil Penelitian menunjukkan t hitung = 2,180 dan  t tabel = 1,99, karena t hitung > t tabel . Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berpikir aljabar siswa yang diajarkan menggunakan pendekatan SBI dengan strategi FOPS lebih tinggi dibandingkan dengan kemampuan aljabar siswa yang diajarkan menggunakan pembelajaran konvensional.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []