Optimasi Pembelajaran Pada Mata Kuliah Praktikum Sistem Pengaturan Diskrit dengan Metode Individual’s Competence Improvement By Self-Teaching Groups

2015 
Matakuliah Praktikum Sitem Pengaturan Diskrit merupakan mata kuliah utama untuk  program studi Teknik Otomasi yang bertujuan agar mahasiswa dapat lebih memahami konsep teori Sistem Pengaturan Diskrit dan penerapannya di dalam industri. Dalam proses belajar mengajar mata kuliah tersebut ditemui kendala dalam pemahaman materi yang diberikan. Permasalahan tersebut muncul karena tidak meratanya kemampuan individu mahasiswa dalam menyerap materi yang diberikan serta kurang dikuasainya mata kuliah dasar sebagai pra-syarat mata kuliah Praktikum Sistem Pengaturan Diskrit. Mayoritas mahasiswa yang mempunyai kemampuan individu kurang tersebut  rata-rata merupakan mahasiswa yang kurang aktif dalam bertanya kepada dosen pengampu. Hal tersebut lebih dikarenakan factor takut atau malu untuk bertanya kepada dosen. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka pada penelitian ini penulis mengusulkan metode pembelajaran untuk mata kuliah Praktikum Sistem Pengaturan Diskrit yaitu Individual’s competence Improvement by Self-Teaching Groups . Metode optimasi pembelajaran tersebut menitik beratakan kepada keaktifan antar anggota kelompok praktikum untuk meningkatkan kemampuan individu anggotanya masing-masing. Langkah-langkah yang diperlukan dalam menerapakan metode tersebut antata lain: Mengatur komposisi penilaian, memetakan kemampuan individu mahasiswa, membagi kelompok praktikum yang berimbang, melakukan monitoring praktikum dan Evaluasi hasil kerja kelompok dan individu dalam sebuah proyek perancangan hardware dan software . Dari hasil pengujian dan evaluasi selama satu semester pada sebuah sample kelas didapatkan peningkatan nilai dalam mata kuliah tersebut sebesar 25%. Dimana pada ujian praktek I didapat 31,25% mahasiswa dengan nilai dibawah B dan pada ujian praktek II didapat 6,25%. Selain itu dari hasil pengamatan diketahui semakin meningkatnya aktifitas mahasiswa yang sebelumnya tidak aktif dalam perkuliahan menjadi lebih aktif dalam kelompok. Peningkatan  tersebut merupakan salah satu indikator keberhasilan dari metode optimasi pembelajaran ini.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []