Analisis rasio likuiditas dan profitabilitasUntuk menilai kesehatan dan kinerja keuangan pada pt. Adira dinamika multi finance, tbk.

2017 
MIRANTI, 2013054029 “ANALISIS RASIO LIKUIDITAS DAN PROFITABILITAS UNTUK MENILAI KESEHATAN DAN KINERJA KEUANGAN PADA PT. ADIRA DINAMIKA MULTI FINANCE, TBK.” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rasio keuangan yang diukur dengan menggunakan Rasio Likuiditas dan Profitabilitas yang dapat dijadikan sebagai alat Kinerja Keuangan perusahaan agar dapat mengetahui kondisi keuangan suatu perusahaan. Metode yang digunakan dalam Skripsi ini penulis menggunakan metode deskriptif kuantitatif yaitu melakukan pengelolaan data financial dalam bentuk laporan keuangan perusahaan. Laporan keuangan yang digunakan berupa Neraca dan Laba/Rugi periode tahun 2010-2016. Data tersebut diperoleh dari webite resmi perusahaan dan mengumpulkan data-data dari setiap buku, e-book, dan penelitian terdahulu yang berkaitan dengan judul penelitian. Hasil penelitian yang sudah penulis teliti sebagai berikut, hasil kinerja keuangan PT. Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. periode tahun 2010-2016 dari segi Rasio Likuiditas dilihat dari Current Ratio berdasarkan standar industri dinyatakan sangat sehat dan Cash Ratio berdasarkan standar industri dinyatakan tidak sehat karena berada dibawah rata-rata standar industri. Dari segi Rasio Profitabilitas dilihat dari Return on Equity dan Return on Invesment perusahaan belum mampu memperoleh nya karena dibawah rata-rata standar industri. Kata kunci : Kinerja Keuangan, Likuiditas, dan Profitabilitas
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []