KONDISI KUALITAS AIR DI KAWASAN TELUK YOS SUDARSO KOTA JAYAPURA PROVINSI PAPUA

2015 
ABSTRAK  Tujuan Penelitian adalah untuk mengetahui nilai Parameter fisika meliputi warna, bau, kecerahan, suhu dan arus sedangkan parameter  Kimia yaitu DO, COD, Salinitas dan Cu yang terkandung pada sampel air pada tiap-tiap stasiun. Stasiun dalam pengambilan sampel ada 5 Stasiun yaitu Jembatan Overtown, Samping kantor DPRD Provinsi Papua, belakang Lantamal X, Terminal Mesran dan Muara Sungai. Berdasarkan warna dan bau yang terdapat pada tiap-tiap stasiun yang berbeda didapatkan di Jembatan Overtown, Samping kantor DPRD Provinsi Papua dan muara sungai menunjukkan air berwarna kecoklatan dan berbau serta nilai kecerahan masih kurang dari batas baku mutu air dibawah 1 meter. Hal tersebut disebabkan  karena adanya campuran lumpur dan limbah organik dan anorganik dari aliran sungai yang bermuara ke laut dengan nilai kecerahan, untuk belakang Lantamal X, Terminal Mesran  masih dalam keadaan normal dan baik. Nilai suhu rata-rata pada tiap stasiun hampir sama yaitu berkisar 29-30oC menunjukan bahwa suhu pada setiap stasiun dalam keadaan baik/normal. Kecepatan arus pada tiap stasiun masih relatif baik dengan rata-rata 0,2 fps hingga yang tertinggi pada muara sungai 0,6fps. Nilai kadar logam tembaga (Cu) pada belakang Lantamal X, Terminal Mesran dan Muara Sungai masuk dalam kategori baik dengan nilai rata-rata berkisar 0.48 - 0.79 dan untuk Jembatan Overtown, Samping kantor DPRD Provinsi Papua kadar tembaga dalam air masih bisa ditolerir (1.22 - 2.47) dalam kategori sedikit tercemar. Berdasarkan hasil penelitian yang didapat dari tiap stasiun yang berbeda baik parameter fisika maupun kimia yang terkandung dalam sampel air dan arus air bahwa Teluk Yos Sudarso masih dalam keadaan normal untuk biota laut. Kata Kunci: Teluk Yos Sudarso, Kualitas Air, Fisika dan Kimia
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    1
    Citations
    NaN
    KQI
    []