Analisis Perbandingan Performa Average Access Time Cache pada Prosesor Komputer
2019
Performa komputer dari generasi ke generasi mengalami peningkatan yang cukup pesat, terutama dalam hal kecepatan pemrosesan data. Jika kita amati, kecepatan komputer dalam melakukan pemrosesan data merupakan arah dari perkembangan generasi komputer. Kecepatan pemrosesan data ini sangat dipengaruhi oleh average access time pada cache prosesor. Tujuan penelitian ini adalah untuk membandingkan performa dan memberikan gambaran average access time pada multilevel cache proseesor komputer. Untuk mendapatkan perbandingan dan gambaran mengenai cara menghitung average access time ini , digunakan dua buah prosesor sebagai sampel yaitu Intel Core I7 2600K dan Phenom II X6 1100T. Untuk membandingkan average access time dari kedua prosesor tersebut, diperlukan dua indikator yaitu access time dan hit rate . Dari hasil analisis yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa dari segi average access time , prosesor Phenom X6 1100T memiliki performa lebih baik jika dibandingkan dengan prosesor Intel Core I7 2600K.
- Correction
- Source
- Cite
- Save
- Machine Reading By IdeaReader
0
References
0
Citations
NaN
KQI