SISTEM KEAMANAN DATA NILAI AKADEMIK ONLINE BERBASIS KODE HASH DENGAN IDENTITAS SERVER SEBAGAI PARAMETER VALIDASI

2015 
Pada Sistem Informasi Akademik  Fakultas Teknik Universitas Mataram (SIA FT Unram) dimungkinkan adanya pihak tidak berwenang untuk mengubah data akademik mahasiswa. Hal ini dikarenakan data akademik mahasiswa disimpan dalam bentuk teks biasa pada basis data server SIA FT Unram. Pengubahan nilai akademik secara illegal ini tentunya dapat merugikan banyak pihak. Keamanan data yang disimpan pada basis data SIA FT Unram merupakan suatu aspek yang perlu dijaga. Keamanan data SIA FT Unram berguna untuk menciptakan system informasi yang dapat menjaga privasi dan validitas data yang disimpan. Pada penelitian ini dibangun system pengamanan informasi penting pada basis data SIA FT Unram menggunakan metode encryption of data in motion. Metode yang digunakan pada penelitian ini berbasis kode hash sebagai kode validasi keabsahan suatu nilai akademik . Metode ini memetakan data akademik mahasiswa menjadi string dengan panjang yang tetap. Pada metode ini dilakukan pengkodean terhadap suatu nilai akademik menggunakan identitas server dan beberapa variabel lain sebagai parameter. Fokus utama penelitian ini adalah untuk mengembangkan system pengamanan data nilai akademik yang cepat dan aman. Kode hash yang dihasilkan pada penelitian ini memiliki panjang 98 karakter. Waktu eksekusi pembuatan kode hash kurang dari 1 detik untuk 10 data nilai akademik mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa system keamanan yang dibangun telah dapat mengamankan data nilai akademik SIA FT Unram. Metode yang dikembangkan pada penelitian ini juga terbukti tidak mengurangi waktu kerja SIA FT Unram secara signifikan. Kata kunci : Sistem keamanan, data akademik,enkripsi, hash
    • Correction
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []