Manajemen Pembelajaran Taman Kanak-Kanak Model Sentra Dengan Pendekatan Beyond Centers and Circle Time (BCCT)

2020 
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengatahui Manajemen Pembelajaran model sentra Taman Kanak-kanak dengan Pendekatan Beyond Centers and Circle Time (BCCT) di TK Pertiwi XI Merauke dan mengetahui factor pendukung dan penghambat manajemen pembelajaran BCCT pada anak usia dini di TK Pertiwi XI Merauke. Subjek penelitian dilakukan pada Kepala Taman Kanak-kanak, guru, peserta didik dan orang tua pesrta didik. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah model Miles dan Huberman yang terdiri dari tiga tahap, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Manajemen pembelajaran BCCT di TK Pertiwi XI sentra balok dan sentra kreativitas sudah sesuai dengan komponen manajemen pendidikan yang meliputi perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    1
    Citations
    NaN
    KQI
    []