Analisis Pola Pertumbuhan dan Pendekatan DNA Barcoding untuk Identifikasi Turbo stenogyrus P. Fischer, 1873 (Mollusca: Gastropoda)

2020 
Pengelolaan dan pelestarian keanekaragaman hayati berawal dari pengetahuan tentang ketersediaan sumberdaya, identifikasi, dan sistematika spesies. Banyaknya spesies Turbinidae dengan berbagai bentuk morfologi dan transformasi bentuk menjadikan identifikasi dengan gen COI sangat penting dalam mempercepat pengungkapan identitas spesies. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan menganalisis pola pertumbuhan dan mengidentifikasi gastopoda Turbinidae dengan pendekatan DNA barcode. Hasil identifikasi berdasarkan karakter morfologi menunjukkan bahwa genus Turbo yang diamati adalah dari spesies Turbo stenogyrus. Analisis pola pertumbuhan menunjukkan bahwa pola pertumbuhan T. stenogyrus adalah allometrik negatif. Amplifikasi DNA dengan gen COI menghasilkan panjang sekuen DNA 650 bp dengan hasil identifikasi sesuai dengan pengamatan morfologi yaitu Turbo stenogyrus. Berdasarkan analisis filogenetik dan jarak genetik, sekuen DNA yang dianalisis membentuk clade yang sama dengan spesies Turbo stenogyrus dengan jarak genetik terdekat 4,2%. Analisis genetik melalui gen COI sangat baik dan memberi kemudahan dalam identifikasi spesies gastropoda
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    1
    Citations
    NaN
    KQI
    []