EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS SISWA MTS ISLAMIC CENTER CIREBON

2021 
Pada penelitian ini bertujuan mengetahui apakah model pembelajaran berbasis masalah berbantu youtube terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis efektif. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dimana terdapat kelas control dan kelas eksperimen, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII Mts Islamic Center, dengan sampelnya adalah kelas VII A sebagai kelas eksperimen dan VII B sebagai kelas control. Adapun desain penelitiannya adalah Pretest-Posttest Control Group Design, dengan prosedur penelitiannya yaitu tahapan persiapan, tahapan pelaksanaan dan tahapan evaluasi dan metode pengupulan datanya terdiri dari dokumentasi, tes, dan observasi. Instrumen yang digunakan adalah butir soal kemampuan berpikir kreatif berbentuk tes uraian. Tes kemampuan berpikir kreatif matematis digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa, dan penerapan pembelajaran berbasis masalah lebih efektif untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa dari pada metode ceramah biasa.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []