PENGARUH QUALITY OF WORK LIFE DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN

2020 
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh quality of work life dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Toa Galva Industries Depok baik secara parsial ataupun simultan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan kausalitas. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT TOA Galva Industries yang terdiri dari 550 tenaga kerja. Metode sampel yang digunakan adalah probability sampling dengan teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling, maka besarnya sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 85 responden. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi berganda dengan bantuan aplikasi komputer. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial quality of work life dan kepuasan kerja terbukti berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT Toa Galva Industries. Sedangkan secara simultan quality of work life dan kepuasan kerja secara bersama-sama terbukti berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan karyawan pada PT Toa Galva Industries.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []