Pengaruh Pemberian Soal Pemahaman Berbantuan Media Quizizz Terhadap Motivasi Belajar Siswa SMP Labschool FIP UMJ

2020 
Pembelajaran jarak jauh atau pembelajaran daring menjadi pilihan sekaligus tantangan ketika wabah virus Covid-19 sedang melanda dunia. Alhasil proses pembelajaran banyak mengalami perubahan demi menyesuaikan keadaan. Pengalaman observasi peneliti ketika mengajar siswa kelas VII secara daring  di SMP Labschool FIP UMJ misalnya. Masih ada siswa yang sering terlambat masuk ke dalam pertemuan Zoom sehingga siswa tertinggal momen untuk memahami pelajaran bersama guru. Akibatnya siswa tidak fokus dan pembelajaran menjadi kurang bermakna untuk siswa. Salah satu faktor penyebab itu terjadi karena rendahnya motivasi belajar matematika siswa. Peneliti menawarkan sebuah solusi dengan cara memberikan soal berbentuk pemahaman dan mengemasnya menggunakan media kuis onlineQuizizz guna melihat adanya perbedaan pengaruh Quizizz dengan pembelajaran konvensional terhadap motivasi belajar siswa. Peneliti menggunakan metode Liliefors dalam pengujian normalitas dan diperoleh data berdistribusi normal. Selanjutnya peneliti menerapkan uji-t dua arah untuk uji hipotesis. Hasil dari penelitian tersebut diketahui bahwa nilai hitung yakni 5.058 dengan df 15 dan  sebanyak  siswa. Sementara itu, tabel memperlihatkan hasil 2.131. Ini berarti nilai hitung > tabel sehingga H 0 ditolak. Dengan demikian, keputusan yang tepat dari hasil uji t yaitu terdapat pengaruh perbedaan motivasi belajar siswa antara sebelum perlakuan dan setelah perlakuan.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []