PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MOBILE LEARNING BERBASIS ANDROID PADA MATERI PROGRAM LINEAR KELAS XI SMA

2019 
Penelitian ini di latar belakangi oleh kurang maksimalnya pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran matematika, khususnya di SMAN 1 Cigugur. Tujuan penelitian ini untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif mobile learning berbasis Android pada materi program linear dan mengetahui kualitas media pembelajaran interaktif tersebut menurut ahli media, ahli materi, dan siswa. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan dengan model pengembangan ADDIE yang terdiri dari 5 tahapan yaitu analisis, desain, pengembangan,  implementasi, dan evaluasi. Namun, pada penelitian ini hanya sampai pada tahap implementasi. Penelitian berlangsung di SMAN 1 Cigugur. Subjek analisis kebutuhan 20 siswa kelas XI IPS 2 dan 2 guru matematika wajib kelas XI SMAN 1 Cigugur, subjek validasi media 2  ahli media dan 3 ahli materi, dan subjek uji coba 20 siswa kelas XI IPS 2 SMAN 1 Cigugur. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket analisis kebutuhan, angket validasi media pembelajaran, dan angket respon siswa. Dihasilkan media pembelajaran interaktif mobile learning pada materi program linear kelas XI SMA dengan bentuk aplikasi Android. Berdasarkan penilaian ahli media  diperoleh presentase 81,5% dengan kategori sangat baik, penilaian ahli materi diperoleh presentase 81,4% dengan kategori sangat baik, dan penilaian siswa diperoleh presentase 82,7% dengan kategori sangat baik.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []