ANALISIS PENDANAAN USAHA DAN KINERJA USAHA UMKM BATIK PEKALONGAN

2021 
Salah satu UMKM yang unggul dan diunggulkan oleh Indonesia adalah UMKM Bidang Batik. Sentra batik di berbagai daerah terus dikembangkan pemerintah dengan menonjolkan ke-khas-an masing-masing daerah. Pemerintah mendukung pengembangan UMKM dengan berbagai progam pemerintah dan dibantu oleh berbagai institusi yang berkompenten (antara lain akademisi dan peneliti). Upaya pemerintah dengan dukungan berbagai pihak terkait ini bertujuan untuk melestarikan budaya bangsa (konservasi), mengembangkan UMKM (secara ekonomi) dan muaranya adalah peningkatan pendapatan negara Indonesia. Permasalahan yang mendasar dihadapi oleh pelaku UMKM adalah: 1)sumber daya manusia yang kurang memiliki ilmu pengetahuan dan keterampilan dalam pengembangan usahanya (sisi kewirausahaan), 2)memiliki permasalahan permodalan usaha atau dimensi pendanaan usaha (sisi keuangan), dan 3) kurangnya akses pemasaran produk. Tujuan penelitian ini adalah menganalisa dimensi keuangan UMKM Batik kususnya di kampung Batik Kauman Pekalongan Jawa Tengah, kususnya adalah pendanaan usaha. Pengambilan data menggunakan kuesioner dan merupakan data primer. Populasi penelitian adalah pemilik usaha batik UMKM di Pekalongan Jawa Tengah. Teknik pengambilan sampel sampling nonprobabilitas dengan pendekatan purposive sampling digunakan.Terdapat 24 sampel penelitian. Model penelitian ini cenderung bersifat rekursif. Metode analisis data menggunakan analisis cluster dan dibantu alat SEM PLS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dimensi keuangan yang terdiri dari pendanaan internal berpengaruh positif terhadap kinerja usaha UMKM Batik Di Pekalongan, dan pendanaan eksternal berpengaruh negatif terhadap kinerja usaha UMKM Batik Di Pekalongan.
    • Correction
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []