ANALISIS PENGARUH WAKTU TUNGGU PENYARINGAN DAN KECEPATAN ALIR AIR TERHADAP PENINGKATAN PH DAN PENURUNAN KADAR LOGAM FE DAN MN PADA ALAT FILTRASI AIR ASAM TAMBANG
2020
Aktivitas penambangan batubara menimbulkan dampak terhadap lingkungan. Dampak tersebut salah satunya terbentuk air asam tambang. Proses pengolahan air asam tersebut dilakukan agar sesuai dengan baku mutu yang diperbolehkan sebelum dialirkan ke lingkungan sekitar. Penelitian dimaksudkan untuk mengetahui waktu tunggu penyaringan dan kecepatan alir paling baik digunakan pada alat filtrasi dengan media filter batu andesit untuk memperoleh pH dan kadar Fe dan Mn air asam tambang yang sesuai dengan syarat baku mutu lingkungan sebagai alternatif pengolahan air asam tambang. Penelitian dilakukan dengan melakukan variasi waktu tunggu penyaringan dan kecepatan alir yang digunakan pada alat filtrasi dan menguji pH serta kadar Fe dan Mn air asam tambang sebelum dan sesudah dilakukan proses filtrasi. Analisis data dilakukan dengan menyajikan data hasil pengujian dalam bentuk grafik. Berdasarkan hasil analisis setelah waktu tunggu penyaringan 20 menit menunjukkan pH air asam tambang telah mencapai syarat baku mutu lingkungan, kadar Fe tidak mengalami penurunan, sedangkan kadar Mn mengalami penurunan sampai waktu tunggu penyaringan 30 menit. Peningkatan pH tertinggi didapatkan dengan menggunakan kecepatan 3,4 mL/s pada alat filtrasi, kadar Fe tidak mengalami penurunan, sedangkan kadar Mn mengalami penurunan pada setiap kecepatan alir dengan kadar terendah pada kecepatan alir 24,5 mL/s.
- Correction
- Source
- Cite
- Save
- Machine Reading By IdeaReader
0
References
0
Citations
NaN
KQI