KARAKTERISTIK FISIK PELLET DAN SPONGE IRON PADA BAHANBAKU LIMBAH KARAT DENGAN PASIR BESI SEBAGAI PEMBANDING

2013 
Indonesia kaya akan bahan baku tambang, salah satunya adalah pasir besi dan bijih besi yang digunakan sebagai bahan baku pembuatan besi dan baja. Dalam proses pembuatan besi dan baja banyak cara dan proses yang dilakukan yaitu dengan dilebur langsung pada tanur tiup (blast furnace) dalam bentuk ore dengan hasil pig iron atau diolah terlebih dahulu menjadi sponge iron selanjutnya dilebur ditungku kupola atau tungku induksi (induction furnace). Pada proses pembuatan besi baja dengan jalur proses sponge iron terlebih dahulu bahan baku dibuat dalam bentuk pellet dengan diameter 80 mm – 120 mm. Dalam penelitian ini dilakukan pembuatan sponge iron dengan menggunakan bahan baku pasir besi dan limbah karat besi sebagai pembanding. Dalam pembuatan pellet dengan alat pelletizing bahan baku utama pasir besi dan karat besi 77 % di tambahkan bentonit sebanyak  3 % yang berfungsi sebagai perekat dan batubara 20 % yang berfungsi sebagai reduktor. Setelah pellet terbentuk maka pellet dikeringkan dalam oven suhu 110 o C dan diuji masa jenisnya, selanjutnya pellet direduksi atau dibakar pada suhu 1200 o C selama 2 jam setelah dibakar dilakukan proses pendinginan dan akan didapat produk sponge iron dari bahan baku pasir besi dan limbah karat besi. Selanjutnya produk sponge iron dilakukan karakteristik fisik berupa masa jenis, porositas dan absorbsi. Dari hasil pengujian karakter maka didapatkan hasil masa jenis sponge dari pasir besi lebih baik sebesar 5,42 gr/ml lebih baik dibandingkan dengan bahan baku karat sebesar 4,00 gr/ml sedangkan karakter daya serap atau absorbsi pada bahan baku pasir besi lebih besar yaitu 23 % sedangkan pada karat besi sebesar 7,16 % hal ini dikarenakan porositas dari bahan baku pasir besi sudah tinggi sebesar 658,67 sehingga semakin bertambahnya porositas maka akan semakin luas permukaan dan tingkat absorbsinya pun semakin besar. Bahan baku pasir besi lebih baik dibandingkan besi karat dikarenakan pasir besi merupakan senyawa oksida besi (Fe2O3) sehingga pada proses reduksi maka berjalan lebih sempurna dalam melepaskan oksigen bila dibandingkan karat besi yang berbentuk senyawa logam besi (FeO). Keywords : Pellet, Sponge iron, Pasir besi, Karat Besi, besi baja
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []