PENGARUH PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN KONSTRUKTIVISTIK PBP (PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK) DAN TINGKAT KEMAMPUAN AKADEMIK TERHADAP SIKAP SISWA SMA KELAS X DI MALANG PADA EKOSISTEM SUNGAI

2021 
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui pengaruh penerapan strategi pembelajaran berbasis konstruktivistik PBP terhadap sikap siswa SMA di Malang pada ekosistem sungai, (2) mengetahui pengaruh tingkat kemampuan akademik terhadap sikap siswa SMA di Malang pada ekosistem sungai, dan (3) mengetahui pengaruh interaksi antara penerapan strategi pembelajaran berbasis konstruktivistik PBP dan tingkat akademik terhadap sikap siswa SMA di Malang pada ekosistem sungai. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X7 dan X8 SMAN 2 Malang serta X2 dan X6 SMA Laboratorium Universitas Negeri Malang. Penelitian ini berlangsung antara tanggal 14 Maret – 31 mei 2009. Data dianalisis menggunakan analisis statistik kovarian (ANAKOVA) dan dilanjutkan dengan uji lanjut LSD. Hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa PBP berpengaruh nyata secara statistik terhadap sikap siswa pada ekosistem sungai, siswa yang difasilitasi dengan PBP memberikan hasil nilai sikap lebih tinggi 9,9% dari pada multistrategi, sedangkan kemampuan akademik serta interaksi PBP dan kemampuan akademik tidak berpengaruh terhadap sikap siswa pada ekosistem sungai.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []