ETNOBOTANI TUMBUHAN PENGHASIL BUAH SEBAGAI OBAT TRADISIONAL

2019 
Indonesia memiliki beragam jenis tumbuhan yang berpotensi sebagai bahan baku obat dan telah dimanfaatkan secara langsung oleh masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menggali potensi tumbuhanpenghasil buah sebagai sumber bahan baku obat tradisional. Penelitian dilakukan di kabupaten Aceh Timur dengan melibatkan 60 orang responden.Penelitian ini menggunakan metode survey dan Participatory Rural Appraisal dengan teknik wawancara semi struktural yang berpedoman pada daftar pertanyaan. Data dianalisis secara deskriptif dengan pendekatan antropologi medical dan pendekatan etnobotani medical obat. Sebanyak 12 jenis tumbuhan penghasil buah telah dimanfaatkan oleh masyarakat kabupaten Aceh Timur sebagai obat tradisional. Tumbuhan tersebut dimanfaatkan sebagai obat batuk, sakit perut, demam, diare, dan radang tenggorokan. Bagian tumbuhan yangdimanfaatkan berupadaun, akar, kulit batang dan buah. Pengetahuan tradisional tentang tumbuhan obat diperoleh secara turun temurun. Pengembangan pengetahuan tradisional diperlukan tidak hanya melalui pendidikan informal, tetapi perlu dilakukan dalam pendidikan formal sebagai upaya untuk menjaga pengetahuan tradisional dan melindungi kekayaan hayati.
    • Correction
    • Source
    • Cite
    • Save
    • Machine Reading By IdeaReader
    0
    References
    0
    Citations
    NaN
    KQI
    []