Analisis Variabilitas dan Heritabilitas Mutan Padi (Oryza Sativa L.) M3 Hasil Iradiasi Sinar Gamma Pada Sistem Pertanian Organik
2019
Iradiasi sinar gamma menyebabkan terjadinya perubahan genetika pada padi Sanbei Mutan yang diwariskan keketurunannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui heritabilitas padi mutan 3 terhadap induknya M2. Metode penilitian yang digunakan adalah Analisis Deskriptif yang ditata dalam bentuk rancangan acak lengkap ( RAL ) non faktorial, menggunakan satu faktor pengaruh galur dengan Sanberasi M3 ada 37 galur dan Sanbei Asli 3 ulangan total 40 galur. Bahan yang digunakan adalah benih padi, kapas, air, pupuk organik, pupuk daun, dekomposer, tanah entisol, dan Alat yang digunakan adalah petridish, incubator, ayakan tanah, head magnifier, meteran, kamera, pinset, tray, ember besar, klip plastik kecil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa beberapa galur M3 memiliki heritabiltas tinggi, cukup tinggi dan rendah terhadap induknya M2 pada pengamatan tinggi tanaman, jumlah anakan produktif, panjang malai, tinggi tanaman, berat malai dan jumlah malai. Perlakuan pengaruh galur membuat pertumbuhan padi Mutan 3 jadi beragam dan penanaman secara organik tak menjadi kendala produksi pada penanaman padi Mutan 3.
Keywords:
- Correction
- Source
- Cite
- Save
- Machine Reading By IdeaReader
0
References
0
Citations
NaN
KQI